Sabtu, 29 Desember 2012

Cara Mengetahui Nomor Hp Sendiri (Lupa Nomor Hp)


Tadi malam saudara admin BlogSoftware2012 ingin mengisi pulsa tetapi dia lupa terhadap nomor Hapenya sendiri. Dan semua orang yang ada disitu kebetulan tidak ada yang mempunyai nomor hapenya karena dia sering gonta-ganti nomor. (Hayoo!! Siapa yg sering gonta-ganti nomor HP? ).  Oleh sebab itu, berbekal koneksi internet yang memadai, admin langsung browsing untuk mencari jalan keluar dari permasalahan tersebeut dan admin menemukannya. Tapi admin rasa, ilmu itu tidak ada gunanya jika tidak dibagi kan?  nah untuk itu admin share informasi mengenai Cara Mengetahui Nomor Hp Sendiri ini. Mungkin informasi ini bisa membantu bagi anda semua jika mengalami masalah tersebut.
Untuk Mengetahui Nomor Hp Sendiri sebenarnya cukup mudah dikarenakan beberapa Operator Cellular sudah memfasilitasi para pelanggannya untuk dapat mengetahui nomor handphone miliknya sendiri, caranya cukup dengan mengetikan Format Kode Cek No HP Sendiri dimana tiap operator mempunyai format yang berbeda-beda. untuk lengkapnya berikut Format-nya dari beberapa operator diantaranya TelkomselXLIndosatAxis,Three (3)Smartfren.
Kartu Telkomsel:
Ketik *808# kemudian tekan Call
Kartu Sendiri XL:
Ketik *123*22*1*1*# kemudian tekan Call
Kartu Indosat:
Ketik *777*8# kemudian tekan Call
Kartu Axis:
Ketik *2# kemudian tekan Call
Kartu Three (3):
Ketik *998# kemudian tekan Call
Kartu Smart atau Smartfren:
Ketik *995# kendian tekan Call

Oh ya dikarenakan sebagian dari operator sering merubah kode-kodenya dan bila anda mengetahui kode selain dari operator diatas, silahkan membagi informasi bagi yang membutuhkan.Dan semoga informasi diatas berguna bagi sahabat BlogSoftware2012 sekalian :)

0 komentar:

Posting Komentar